Alohaaaa...!!! setelah banyak membaca, mendengar, dan melihat berbagai isu mengenai Global Warming, pencemaran lingkungan, efek rumah kaca, dsb yg menunjukkan bahwa kondisi bumi sedang kritis, aku tergugah untuk membagikan pengetahuan2ku bagaimana mencegah global warming agak tidak semakin parah dan membahayakan kehidupan manusia dan penghuni bumi lainnya.
aku berharap postinganku kali ini mampu membangkitkan semangat teman semua untuk ikut berpartisipasi, mengurangi atau bahkan-mungkin saja-menghentikan aktivitas 'pengglobalwarmingan ini, :p
ada satu buku yg dengan sangat baik memaparkan berbagai tipsnya bagaimana cara gampang untuk menyelamatkan bumi sekaligus menyalamatkan kondisi dompet kita, agar tetap tebal, tetap kaya, hhehe maksudnya menyelamatkan bumi tanpa banyak memerlukan isi dompet kita.
judul bukunya '118 Cara Gampang Menyelamatkan Bumi Sekaligus Menghemat Uang' oleh Andre Moller, Ph.D.
judul bukunya '118 Cara Gampang Menyelamatkan Bumi Sekaligus Menghemat Uang' oleh Andre Moller, Ph.D.
Beliau ini orang Swedia yg pernah menetap di Indonesia dan sangat peduli dengan kondisi buruk lingkungan negeri ini, beliau sangat prihatin kepada mayoritas penduduk negeri ini yang tidak peduli terhadap kondisi lingkungan, yang menurut aku 'terlalu masa bodoh' (atau bodoh beneran?)
oke deh, langsung aja berikut beberapa tips mudah dan hemat untuk menyelamatkan bumi:
- NIAT. teman, katakan kepada dirimu sendiri bahwa kamu akan mengawali sebuah cara hidup baru, yg efek buruknya terhadap bumi lebih kecil dari sebelumnya. ketahuilah, bumi ini diciptakan Tuhan untuk tempat huni dan tempat kita bekerja, syukurilah dan jagalah bumi. oya, bumi ini adalah pinjaman dr anak,cucu, dan cicit kita, jadi ciptakanlah bumi yg sehat dan layak huni bagi mereka, ya?
- kalo kamu akan membeli ikan unt dikonsumsi, belilah ikan2 besar atau yg sudah dewasa, kenapa? karena ikan2 kecil yg ditangkap kemungkinan belum sempat bertelur atau beranak. tentu ini akan berakibat fatal pd eksistensi jenis ikan tertentu jk mereka blm sempat memperbanyak diri pada saat ditangkap. jika km ragu, tanyakan pada penjual ikannya mana ikan yg sudah dewasa. tahu kan ungkapan 'customers are always right'? nah, klo semakin banyak dr kamu yg lebih memilih ikan2 besar/dewasa daripada ikan2 kecil, maka penjual dan nelayan akan mengurangi menangkap ikan2 kecil atau bahkan menghentikannya.
- nah, bagi kamu para cowok, tidak perlu memakai alat cukur listrik, selain listrik yg digunakan, alatnyapun seringkali rusak dan harus diganti. selain itu kamu juga harus membeli sabun cukur khusus unt menggunakannya. sudah, pakai yg biasa aja, selain lebih mudah dan aman juga tidak menguras isi dompetmu.
- hentikan keinginan mengubah warna kulit dgn berbagai produk kimia, seperti pemutih atau pencoklat kulit! hei, kulit kita sudah bagus begini adanya, syukurilah! selain produk2 itu membahayakan kulit kita, produk2 itu sudah sangat jelas akan membahayakan lingkungan. apa kalian sudi menempelkan produk2 berbahan kimia itu ke wajah kalian?
- ini dia tips yg sudah kita pelajari sejak kita kecil, tips yang paling klasik, buanglah sampah pada tempatnya! ingat, membuang sampah tidak pada tempatnya mencerminkan sebuah bangsa yang TIDAK BERADAB!! masih sering aku bertemu, melihat orang2 yg seenaknya saja membuang sampah tidak pada tempatnya, bahkan di tengah jalan raya! hah! kalian tau, jika ada hewan yg tidak sengaja memakan sampah2 berbahaya itu, itu akan sangat membahayakan mereka. belum lagi selokan2 akan tersumbat dan terjadilah banjir. hindari membuang sampah di sungai, laut, dan danau.
- Sediakan tempat sampah di mobil. ini akan menghindarkan kalian dari keinginan untuk membuang sampah sembarangan di jalanan. jika tempat sampah penuh, kalian bisa membuangnya di tong sampah SPBU, atau tempat pemberhentian lainnya.
- kurangilah penggunaan air kita! menggunakan gayung pada saat mandi lebih baik dan hemat air daripada menggunakan pancuran dan berendam. Teman, cobalah untuk mengurangi 1 gayung setiap kali mandi. dampaknya pasti akan sangat besar bagi kelestarian bumi, apalagi kalo banyak orang yg melakukan hal ini.
- matikan ponsel kamu jika tidak sedang dipakai. tenaang..kamu gak akan ketinggalan berita kalo mematikan ponsel beberapa jam saja, kok. aku pikir, waktu yg paling tepat untuk mematikannya adalah pada saat tidur di malam hari.
- matikan lampu di ruangan yg tidak digunakan, begitu juga dgn alat2 elektronik lainnya. ingat, hemat listrik!
- matikanlah layar komputer jika tidak sedang dipakai. keadaan layar pada saat standby menyerap energi listrik yang sama banyaknya seperti pada keadaan aktif/sedang digunakan.
oke deh, Teman.. 10 tips ini dulu aja ya yg aku bagi, masih ada banyak lagi tips mudah dan hemat lainnya dalam menyelamtkan bumi ini. kita akan sambung lagi di postingan selanjutnyaaa. selamat malaaam!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar